TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kisah Para Rasul 3:25-26

Konteks
3:25 Kamulah yang mewarisi t  nubuat-nubuat itu dan mendapat bagian dalam perjanjian u  yang telah diadakan Allah dengan nenek moyang kita, ketika Ia berfirman kepada Abraham: Oleh keturunanmu semua bangsa di muka bumi akan diberkati. v  3:26 Dan bagi kamulah pertama-tama Allah membangkitkan w  Hamba-Nya dan mengutus-Nya x  kepada kamu, supaya Ia memberkati kamu dengan memimpin kamu masing-masing kembali dari segala kejahatanmu 1 ."

Kejadian 17:7-8

Konteks
17:7 Aku akan mengadakan perjanjian h  i  antara Aku dan engkau serta keturunanmu turun-temurun menjadi perjanjian j  k  yang kekal, supaya Aku menjadi Allahmu 2  l  dan Allah keturunanmu. m  17:8 Kepadamu dan kepada keturunanmu n  akan Kuberikan negeri ini yang kaudiami sebagai orang asing, o  yakni seluruh tanah Kanaan p  akan Kuberikan menjadi milikmu untuk selama-lamanya 3 ; dan Aku akan menjadi Allah q  mereka."

Mazmur 115:14-15

Konteks
115:14 Kiranya TUHAN memberi pertambahan d  kepada kamu, kepada kamu dan kepada anak-anakmu. 115:15 Diberkatilah kamu oleh TUHAN, yang menjadikan langit e  dan bumi.

Yeremia 32:39-40

Konteks
32:39 Aku akan memberi mereka satu o  hati dan satu tingkah langkah, sehingga mereka takut p  kepada-Ku sepanjang masa untuk kebaikan mereka dan anak-anak mereka yang datang kemudian. 32:40 Aku akan mengikat perjanjian q  kekal dengan mereka, bahwa Aku tidak akan membelakangi mereka, melainkan akan berbuat baik kepada mereka; Aku akan menaruh r  takut kepada-Ku ke dalam hati mereka, supaya mereka jangan menjauh dari pada-Ku. s 

Yehezkiel 37:25

Konteks
37:25 Mereka akan tinggal di tanah yang Kuberikan kepada hamba-Ku Yakub, di mana nenek moyang mereka tinggal, o  ya, mereka, anak-anak mereka maupun cucu cicit mereka akan tinggal di sana untuk selama-lamanya p  dan hamba-Ku Daud menjadi raja mereka untuk selama-lamanya. q 

Yoel 2:28

Konteks
Hari TUHAN
2:28 "Kemudian dari pada itu akan terjadi, bahwa Aku akan mencurahkan Roh-Ku 4  n  ke atas semua manusia, o  maka anak-anakmu laki-laki dan perempuan akan bernubuat 5 ; p  orang-orangmu yang tua akan mendapat mimpi, q  teruna-terunamu akan mendapat penglihatan-penglihatan.

Roma 11:16-17

Konteks
11:16 Jikalau roti sulung z  adalah kudus, maka seluruh adonan juga kudus, dan jikalau akar adalah kudus, maka cabang-cabang juga kudus. 11:17 Karena itu apabila beberapa cabang telah dipatahkan a  dan kamu sebagai tunas liar telah dicangkokkan di antaranya b  dan turut mendapat bagian dalam akar pohon zaitun yang penuh getah,

Roma 11:1

Konteks
Sisa Israel
11:1 Maka aku bertanya: Adakah Allah mungkin telah menolak umat-Nya 6 ? Sekali-kali tidak! a  Karena aku sendiripun orang Israel, dari keturunan Abraham, b  dari suku Benyamin. c 

Kolose 1:14

Konteks
1:14 di dalam Dia kita memiliki penebusan f  kita, yaitu pengampunan dosa. g 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:26]  1 Full Life : KEMBALI DARI SEGALA KEJAHATANMU.

Nas : Kis 3:26

Petrus sekali lagi menekankan bahwa percaya kepada Kristus serta menerima baptisan dalam Roh Kudus tergantung pada syarat apakah seorang berbalik dari dosa dan memisahkan diri dari kejahatan

(lihat cat. --> Kis 2:38;

lihat cat. --> Kis 2:40;

lihat cat. --> Kis 3:19;

lihat cat. --> Kis 8:21).

[atau ref. Kis 2:38,40; 3:19; 8:21]

Di dalam amanat rasuli yang mula-mula, tidak ada janji berkat tanpa kesucian.

[17:7]  2 Full Life : AKU MENJADI ALLAHMU.

Nas : Kej 17:7

Hakikat dan realitas perjanjian Abraham ialah Allah yang memberikan diri-Nya kepada Abraham dan keturunannya (ayat Kej 17:7-8). Janji Allah untuk "menjadi Allahmu" adalah janji terbesar dalam Alkitab. Janji ini merupakan janji pertama yang melandasi semua janji lainnya. Ini berarti bahwa Allah tanpa pamrih mengikat diri kepada umat-Nya yang setia untuk menjadi Allah mereka, perisai, dan upah mereka (bd.

lihat cat. --> Kej 15:1).

[atau ref. Kej 15:1]

Ini juga berarti bahwa kasih karunia, pengampunan, janji-janji, perlindungan, bimbingan, kebaikan, pertolongan, dan berkat diberikan kepada mereka di dalam kasih (bd. Yer 11:4; 24:7; 30:22; 32:28; Yeh 11:20; Yeh 36:28; Za 8:8). Semua orang Kristen mewarisi janji yang sama melalui iman kepada Kristus (Gal 3:15).

[17:8]  3 Full Life : MILIKMU UNTUK SELAMA-LAMANYA.

Nas : Kej 17:8

Tanah Kanaan dijanjian kepada Abraham dan keturunan lahiriahnya (Kej 12:7; 13:15; 15:7,18-21). Perjanjian itu bersifat "abadi" dari sudut pandangan Allah. Perjanjian itu hanya dapat dibatalkan oleh keturunan Abraham (Yes 24:5; Yer 31:32) sehingga pemilikan tanah itu tergantung pada ketaatan kepada Allah (ayat Kej 17:9;

lihat cat. --> Kej 17:1;

[atau ref. Kej 17:1]

lihat art. PERJANJIAN ALLAH DENGAN ABRAHAM, ...).

[2:28]  4 Full Life : MENCURAHKAN ROH-KU.

Nas : Yoel 2:28-29

Yoel menubuatkan suatu hari ketika Allah akan mencurahkan Roh-Nya atas "barangsiapa yang berseru kepada nama Tuhan" (ayat Yoel 2:32). Pencurahan ini akan menghasilkan aliran Roh nubuat kharismatik di antara umat Allah. Petrus mengutip ayat ini pada hari Pentakosta, serta menjelaskan bahwa pencurahan Roh pada hari itu adalah awal penggenapan nubuat Yoel (Kis 2:14-21). Nubuat ini merupakan janji berkesinambungan bagi setiap orang yang menerima Kristus sebagai Tuhan, karena semua orang percaya dapat dan harus dipenuhi dengan Roh Kudus (bd. Kis 2:38-39; Kis 10:44-48; 11:15-18;

lihat art. BAPTISAN DALAM ROH KUDUS).

Keterangan selanjutnya tentang Roh Kudus dapat dilihat dalam

lihat art. ROH KUDUS DI DALAM PERJANJIAN LAMA, dan

lihat art. AJARAN TENTANG ROH KUDUS).

[2:28]  5 Full Life : ANAK-ANAKMU LAKI-LAKI DAN PEREMPUAN AKAN BERNUBUAT.

Nas : Yoel 2:28

Yoel membayangkan bahwa salah satu akibat utama dari pencurahan Roh Kudus akan menjadi pemberian dan pelepasan karunia-karunia nubuat. Penyataan Roh melalui karunia-karunia-Nya memberitahukan kehadiran Allah di antara umat-Nya. Rasul Paulus menyatakan bahwa jikalau gereja bernubuat, seorang tamu yang belum percaya akan terpaksa mengaku, "Sungguh, Allah ada di tengah-tengah kamu!" (1Kor 14:24-25).

[11:1]  6 Full Life : ADAKAH ALLAH ... MENOLAK UMAT-NYA?

Nas : Rom 11:1

Paulus kini menerangkan bahwa penolakan Allah akan Israel hanya bersifat sebagian dan sementara; Israel akhirnya akan menerima keselamatan Allah di dalam Kristus. Mengenai ulasan bagaimana pasal Rom 11:1-36 cocok dalam argumentasi Paulus dari pasal Rom 9:1-11:36

lihat art. ISRAEL DALAM RENCANA KESELAMATAN ALLAH.



TIP #01: Selamat Datang di Antarmuka dan Sistem Belajar Alkitab SABDA™!! [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA